Pelatih Persib, Bojan Hodak, memanfaatkan jeda kompetisi untuk memperbaiki kekurangan tim.
"Kami mencoba untuk memperbaiki masalah yang masih kami alami dan reaksi dari pemain cukup bagus."
"Kami masih memiliki waktu lebih dari satu pekan," jelas Bojan Hodak.
Laga antara Persib dan PSM berlangsung pada 11 September 2024.
Setelah lawan PSM, Persib bermain di kandang melawan PSIS Semarang di Stadio Si Jalak Harupat, Bandung pada 15 September 2024.
Empat hari kemudian, Maung Bandung menerima lawatan Port FC di ajang AFC Champions League 2.
Baca Juga: Masih Belum Puas, Bojan Hodak Terus Asah Lini Depan Persib
Pada 23 September 2024, Persib kembali menggelar partai kandang bertajuk el clasico lawan Persija Jakarta.
Serangkaian pertandingan Persib pada bulan September ditutup dengan lawan Madura United di Stadion Gelora Bangkalan pada 28 September 2024.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar