Usai memberi assist untuk Ronaldo pada babak pertama, Nuno Mendes mencoba mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-59.
Kali ini, giliran Mendes yang mendapat umpan dari Ronaldo.
Namun, Livakovic lebih siap untuk menepis usaha Mendes sehingga gagal berbuah gol.
Portugal masih mengandalkan Bruno Fernandes untuk membangun serangan.
Pada menit ke-70, Fernandes berhasil menciptakan peluang untuk Vitinha.
Akan tetapi, usaha Vitinha masih bisa diblokir oleh lawan sehingga Portugal gagal memperlebar jarak.
Setelah itu, Ronaldo sempat membuka ruang untuk Nelson Semedo pada menit ke-83.
Tembakan Semedo akhirnya gagal berbuah gol setelah diblokir oleh Josko Gvardiol.
Kegagalan kedua tim menambah gol pada sisa menit pertandingan membuat keunggulan 2-1 Portugal bertahan hingga akhir.
Portugal 2-1 Kroasia (Diogo Dalot 7', Cristiano Ronaldo 34'; Diogo Dalot 41'-gbd)
Susunan pemain:
Portugal (4-3-3): 1-Diogo Costa; 5-Diogo Dalot, 3-Ruben Dias, 14-Goncalo Inacio (4-Antonio Silva 77'), 19-Nuno Mendes; 10-Bernardo Silva, 8-Bruno Fernandes, 23-Vitinha (9-Pedro Goncalves 90'), 20-Pedro Neto (2-Nelson Semedo 46'), 7-Cristiano Ronaldo (21-Diogo Jota 88'), 17-Rafael Leao (15-Joao Neves 46')
Pelatih: Roberto Martinez
Kroasia (3-5-1-1): 1-Dominik Livakovic; 4-Josko Gvardiol, 3-Marin Pongracic (5-Duje aleta-Car 46'), 6-Josip Sutalo; 19-Borna Sosa, 16-Martin Baturina (22-Igor Matanovic 61'), 8-Mateo Kovacic, 15-Mario Pasalic (21-Luka Sucic 67'), 2-Kristijan Jakic (14-Ivan Perisic 76'); 10-Luka Modric (13-Peter Sucic 77'); 9-Andrej Kramaric
Pelatih: Zlatko Dalic
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar