BOLASPORT.COM - Ragnar Oratmangoen memperlihatkan magisnya pada proses gol timnas Indonesia ke gawang Arab Saudi besutan Roberto Mancini.
Timnas Indonesia benar-benar beruntung memiliki Ragnar Oratmangoen di lini depan.
Tim Garuda bisa memanfaatkan peluang yang hanya sedikit saat menantang Arab Saudi, Jumat (6/9/2024) dini hari tadi.
Statistik menunjukkan Indonesia hanya melepas dua shot on target ke gawang Green Falcons.
Dari dua tembakan tepat sasaran itu, satu gol bisa disarangkan ke gawang Mohammed Al Owais.
Hasil 1-1 pun terasa sangat penting untuk mengawali Grup C yang dihuni tim elite Asia.
Melihat kembali proses gol Indonesia, terasa benar talenta Ragnar yang teruji di Liga Belanda dan kini bermain di Liga Belgia.
Pemain 26 tahun itu menerima umpan cutback dari Witan Sulaeman dalam kondisi membelakangi gawang.
Di belakang punggung Ragnar, terdapat Abdullah Al Khaibari dan Hassan Tambakti yang melindungi gawangnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Beberkan Kunci Sukses Timnas Indonesia Tahan Imbang Arab Saudi
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | The-AFC.com, arriyadiyah.com |
Komentar