Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AVC Club Championship 2024 - Momen Besar Shahdab Yazd Saat Gulung Bhayangkara Presisi dengan 2 Juara Olimpiadenya

By Agung Kurniawan - Senin, 9 September 2024 | 17:00 WIB
Pelatih Shahdab Yazd, Rahman Mohammadirad ketika mengawal timnya melawan Jakarta Bhayangkara Presisi pada AVC Club Championship 2024
Mehdi_Ghasemi/ASIANVOLLEYBALL.NET
Pelatih Shahdab Yazd, Rahman Mohammadirad ketika mengawal timnya melawan Jakarta Bhayangkara Presisi pada AVC Club Championship 2024

BOLASPORT.COM - Pelatih tim Shahdab Yazd, Rahmad Mohammadirad, memberikan komentarnya usai memenangi laga pembuka AVC Club Championship 2024.

Sebagai tuan rumah, Shahdab Yazd berhasil menjalani pertandingan pertama AVC Club Championship 2024, Minggu (8/9/2024) dengan memuaskan.

Di laga perdana pul A ini, tim asal Iran tersebut bersua juara Proliga 2024 yaitu Jakarta Bhayangkara Presisi.

Tampil solid di Shahediyeh Indoor Stadium, Yazd, Iran, Shahdab Yazd menang meyakinkan atas wakil Indonesia itu dengan skor 3-1.

Tim besutan Rahman Mohammadirad tersebut memang tampil solid sejak awal set pertama dan terus memegang kendali momentum hingga set kedua.

Bhayangkara Presisi sempat menunjukkan kebangkitannya pada set ketiga akan tetapi mereka harus tumbang di laga pembuka ini.

Kemenangan atas tim yang dilatih oleh Reidel Toiran tersebut menjadi bekal berharga bagi Shahdab Yazd untuk pertandingan berikutnya.

Walau menorehkan kemenangan dengan skor meyakinkan, Rahmad Mohammadirad selaku juru taktik Shahdab Yazd mengaku tidak mendapatkannya dengan mudah.

Pasalnya, Bhayangkara Presisi tampil dengan kekuatan terbaik mereka melalui kombinasi pemain lokal dan asing yang dimiliki.

Baca Juga: AVC Club Championship 2024 - Komentar 2 Spiker Peraih Emas Olimpiade Setelah Laga Pertama Bhayangkara

Ya, mereka menurunkan pevoli Prancis yang merupakan peraih medali emas Olimpiade Paris 2024 Earvin Ngapeth dan Jean Patry.

Kombinasi keduanya berhasil memberikan kontribusi sebanyak 33 poin bagi Jakarta Bhayangkara Presisi dalam pertandingan ini.

"Kami menjalani pertandingan yang sulit dan saya katakan kepada para pemain dan penggemar tim Shahdab, jangan lelah," kata Mohammadirad.

"Selama pertandingan, kami kehilangan fokus pada set ketiga."

Baca Juga: Hasil AVC Club Championship 2024 - Nizar dan Malizi Jadi Pembeda, Bhayangkara Curi 1 Set dari Shahdab Yazd

"Dan tim Indonesia ini mampu mengalahkan kami dengan tiga poin dengan permainan yang bagus dan memenangkan set ketiga."

"Namun, kami kembali ke permainan di set keempat," imbuhnya, dilansir BolaSport.com dari dari laman resmi Federasi Bola Voli Iran.

Mohammadirad juga menegaskan kepada para pemainnya bahwa mengawal pemain berlabel juara olimpiade bukanlah tugas yang mudah.

Kunci kemenangan Shahdab Yazd sendiri dalam pertandingan ini terletak pada kombinasi lini serang yang lebih padu.

"Meski saya memberikan pandangan untuk para pemain saya bahwa bertahan melawan para bintang Olimpiade bukanlah tugas yang mudah," kata Mohammadirad.

"Kunci kemenangan kami ada pada sisi dan serangan kami dan tim Shahdab memiliki hari yang baik dengan tim lain," imbuhnya.

Lebih lanjut, kedatangan Earvin Ngapeth dan Jean Patry menjadi momen besar bagi Shahdab Yazd dan ajang AVC Club Championship 2024.

"Menurut saya, kehadiran Ngapeth dalam pertandingan ini bisa menjadi sebuah peristiwa besar," kata Mohammadirad

"Serta ada banyak pemain muda di tim-tim ini, terutama di tim Shahdab, yang bisa belajar banyak dengan bermain bersama para bintang ini."

"Saya senang bahwa tim-tim tersebut memiliki pertandingan yang berkualitas di hari pertama."

"Dan pertandingan ini akan membantu kami untuk mengirimkan tim yang lebih baik ke turnamen ini saat menginjak fase gugur," imbuhnya.

Usai mengalahkan Bhayangkara Presisi, Shahdab Yazd akan menghadapi tim asal Kazakhstan Pavlodar Volleyball Club, Senin (9/9/2024) pukul 20.30 WIB.

Baca Juga: Jadwal AVC Club Championship 2024 - Pembuktian Chemistry Setter dan 2 Bintang Olimpiade Paris 2024, Bhayangkara Presisi Jalani Laga Ke-2

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Agung Kurniawan
Sumber : volleyball.ir
REKOMENDASI HARI INI

Prediksi AC Milan Vs Juventus Versi Eliano Reijnders, I Rossoneri Menang Berkat Gol sang Kakak

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X