Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sensasi Bagus Francesco Bagnaia Saat Paksa Motor Jatuh pada Tes MotoGP Misano 2024

By Nestri Y - Rabu, 11 September 2024 | 11:45 WIB
Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez, memimpin di depan pembalap Ducati Lenovo , Francesco Bagnaia, Jack Miller (Red Bull KTM) saat balapan MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Rimini, Italia, 8 September 2024.
MOTOGP.COM
Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez, memimpin di depan pembalap Ducati Lenovo , Francesco Bagnaia, Jack Miller (Red Bull KTM) saat balapan MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Rimini, Italia, 8 September 2024.

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, mendapat sensasi bagus setelah tes MotoGP Misano 2024, terutama dengan ban depan yang sering mendatangkan masalah baginya.

Hasil tercepat pada tes MotoGP Misano 2024 tak cuma sekadar hasil impresif bagi Bagnaia.

Banyak kemajuan yang dirasakan pembalap asal Turin, Italia tersebut dalam memacu Ducati Desmosedici GP miliknya.

Beberapa seri balapan terakhir, Bagnaia didatangi masalah berupa penyesuaian dengan ban depan Michelin yang agak kurang.

Sejak seri Aragon sampai kemarn di seri kendang San Marino, dia beberapa kali masih belum mendapatkan hasil maksimal meski sempat melaju tercepat di sesi kualifikasi.

Baca Juga: Kepada Mereka yang Meragukan Marc Marquez, 'Sang Predator Telah Kembali'

Namun, pada tes MotoGP Misano pada Senin (9/9/2024), perlahan tapi pasti, sang juara dunia tiga kali itu menemukan kembali kesesuaian yang telah lama dicari.

Sensasinya dengan ban depan sesuai dengan apa yang dia inginkan selama menjalani pengujian berpuluh-puluh lap di Sirkuit Misano selumbari.

"Saya sangat bersemangat dengan ban depan baru. Karena bagin depannya persis dengan area yang sedang kami hadapi," kata Bagnaia dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

"Kami berada pada batasnya, apalagi kalau menyangkut rem di pintu masuk tikungan, kami sering melihat seluruh bagian depan rem blong," ucapnya.

"Kesan pertama saya sangat bagus karena ban depan bekerja sesuai harapan saya. Ini menawarkan lebih banyak opsi saat masuk tikungan."

"Feedback, cengkeraman dan stabiltas di depan sangat bagus," ujarnya.

Saking berusaha mencari batas di area depan motornya, beberapa kali Bagnaia berusaha membuat dirinya jatuh.

Sengaja meliuk atau melakukan kesalahan ketika melakukan uji coba di tes kemarin untuk mendapatka reaksi bagaimana motor akan bekerja.

Jawabannya, motornya sama sekali tidak jatuh. Semuanya aman terkendali. Sebuah sensasi yang benar-benar diidamkan Bagnaia.

"Saya ingin tahu di mana batas bannya."

"Untuk melakukan ini saya pilih 2 tikungan yang tidak kritis karena alurnya lambat, yakni T2 dan T4, dan sangat mulus melintas rapi di sana," tutur Bagnaia.

"Saya mencoba memprovokasi bagian depan di sana, ingin dapat reaksi, tetapi semuanya tetap terkendali. Itu sangat mengesankan."

"Sayangnya, kami hanya punya waktu setengah jam untuk menjajal ban tersebut," ujarnya.

Selain menguji coba perangkat baru dan ban baru Michelin, sesi tes MotoGP Misano juga digunakan untuk menguji komunikasi via radio antara pembalap dan kru tim di paddock.

Sejauh ini, sebagian besar pembalap masih belum terbiasa karena suara motor MotoGP saat melaju kencang di lintasan beserta angin terlalu kencang untuk mendengarkan suara kru tim di garasi.

Terlepas dari itu, pertarungan para pembalap akan dilanjutkan pada pekan depan, tepatnya di MotoGP Emilia Romagna 2024, 20-22 September 2024.

Kompetisi seri-15 itu masih akan menggunakan sirkuit Misano, Italia sebagai lokasi kompetisi.

Baca Juga: Tes MotoGP Misano 2024 - Fabio Quartararo Tembus 5 Besar, Yamaha Perlahan Kembali

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Speedweek.com
REKOMENDASI HARI INI

Lionel Messi Bikin Inter Miami Punya Standar Tinggi, The Herons Harus Selalu Menang di Tiap Laga

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136