Dua kesalahan sendiri makin membuat Ginting ketinggalan 10-13 sampai kalah 12-21 pada gim kedua. Laga pun terpaksa berlanjut menuju gim ketiga alias penentuan.
Pada gim ketiga, Ginting bak terbangun dari periode terlena. Dia langsng tancap gas memanfaatkan eror Popov yang benar-benar tak tertolong sepanjang paruh pertama gim ketiga sampai membuat Ginting unggul telak 14-2.
Ya, hampir semua poin Ginting di gim ketiga ini didapat karena kesalahan Popov yang banyak gagal melakukan netting eror atau akibat terburu-buru mengajak adu drive.
Gintingh pun mengemas gim ketiga dengan sangat dominan dan memastikan kemenangan dengan skor akhir 21-9, 12-21, 21-10 dalam tempo 49 menit.
Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Full Attack Ana/Tiwi Ganyang Ganda Malaysia dengan Dua Gim Telak
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar