"Kalau Olimpiade ya tidak usah mikirin yang lain," tegas Butet.
Berkaca dari keputusan perombakan yang dilakukan pada sektor ganda putra yang membuahkan hasil, Liliyana Natsir berharap hal serupa juga terjadi di sektor ganda campuran.
"Seperti ganda putra kita lihat kan sudah mulai kelihatan, mungkin 4 tahun lagi sudah kelihatan wajah-wajah mana yang akan mewakilkan ganda putra di Olimpiade."
Baca Juga: Liga Voli Korea - Dipercaya Pelatih Ko Hee-jin, Megawati dan Bukilic Butuh Bantuan Kapten Red Sparks
"Nah, di sektor mix saya harapkan itu, sehingga jangan terlambat."
"Karena penyesuaian menemukan chemistry itu tidak cepat."
"Olimpiade sudah mepet, jadi semoga PBSI menemukan solusinya untuk ke depannya," harap atlet jebolan PB Djarum itu.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar