BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, meminta klubnya segera menang karena takut posisi mulai melemah.
Erik ten Hag mengakui bahwa Manchester United perlu segera memperbaiki diri demi kebaikan bersama.
Man United menelan kekalahan 0-3 dari Liverpool sebelum jeda internasional dimulai.
Hasil tersebut membuat Erik ten Hag mendapat sejumlah kritikan pedas.
Manajemen klub sebenarnya sudah meyakinkan ke Ten Hag tentang kepercayaan mereka yang belum habis.
Namun, pelatih asal Belanda tersebut menolak untuk puas dengan hasil yang ada.
Ketakutan Ten Hag mulai terasa jelang laga melawan Southampton pada Sabtu (14/9/2024).
Ia pun mendorong timnya untuk segera memberikan hasil terbaik pada laga terbaru.
Baca Juga: Empoli Vs Juventus - Sama-sama Belum Tersentuh Kekalahan, Thiago Motta Waspadai Serangan Balik Lawan
"Sebuah tim harus menang dan tampil bagus di sepak bola," kata Ten Hag seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | ESPN.com |
Komentar