Pemain yang membawa Prancis menjuarai UEFA Nations League pada 2020-2021 itu bakal pulang kampung.
Klub Liga Prancis, Marseille, mengeklaim sudah mencapai kesepakatan dengan Rabiot.
Akan tetapi, transfer baru akan diresmikan setelah sang gelandang menjalani tes medis.
"Olympique Marseille mengumumkan bahwa klub telah mencapai kesepakatan secara prinsip dengan Adrien Rabiot," demikian pernyataan klub berjulukan Les Phoceens ini di media sosial X.
"Si pemain akan menandatangani kontrak dengan OM menunggu hasil tes medis."
Bursa transfer di Liga Prancis sebetulnya sudah ditutup.
Namun, karena status Rabiot adalah pemain agen bebas, dia bisa direkrut klub mana pun kapan saja.
Dengan bergabung ke Marseille, berarti Rabiot akan menjadi "pengkhianat" bagi PSG.
Dulu membela PSG pada selang 2012-2019, kini Rabiot bakal menjadi pemain klub rival berat Les Parisien.
Duel antara PSG dengan Marseille dikenal dengan nama Le Classique alias El Clasico-nya Liga Prancis.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | X.com |
Komentar