BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya mendapatkan kabar baik sebelum laga lawan Dewa United pada lanjutan pekan ketujuh Liga 1 2024/2025, Jumat (27/9/2024) malam WIB.
Pasalnya, dua nama andalan Persebaya sudah kembali berlatih pada Selasa (24/9/2024).
Dua nama yang dimaksud adalah Ernando Ari dan Arief Catur Pamungkas.
Ernando Ari sebelumnya absen dalam dua laga Persebaya.
Penjaga gawang Timnas Indonesia tersebut absen saat Bajul Ijo menang atas Persis Solo dan PSBS Biak.
Ernando Ari menepi karena mengalami sakit demam dan muntah-muntah sehari sebelum laga lawan Persis Solo.
Sehari sebelum laga lawan Persis, Ernando Ari mewakiliki tim dalam konferensi pers sebelum laga.
"Andika harus tampil karena kiper utama Persebaya Ernando Ari Sutaryadi mengalami demam dan muntah-muntah sebelum pertandingan," tulis akun Twitter resmi Persebaya Surabaya.
"Persebaya pun berkirim surat ke PSSI dan LIB perihal sakit yang dialami Nando."
"Sebab, H-1 pertandingan, Nando hadir dalam konferensi pers yang secara regulasi seharusnya menjadi starter."
"Kecuali mengalami sakit atau cedera seperti yang dialami Nando," lanjutnya.
Sementara Arief Catur menepi lebih lama dari Ernando Ari.
Bek berusia 25 tahun tersebut absen karena mengalami cedera bahu saat Persebaya bertandang ke markas Malut United pada pekan kedua Liga 1 2024/2025.
Waktu itu, Arief Catur jatuh karena didorong oleh salah satu pemain Malut United.
Saat terjatuh, posisi bahu kanan Catur membentur lapangan terlebih dahulu.
Kini, kedua pemain dipastikan telah kembali berlatih.
Baca Juga: Paul Munster Enggan Terlena Usai Persebaya Berada di Puncak Klasemen Sementara Liga 1
Keduanya berpeluang main saat Persebaya menghadapi Dewa United pada Jumat mendatang.
Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Paul Munster selaku Pelatih Persebaya Surabaya.
"Ya, mereka (Ernando Ari dan Arief Catur) sudah kembali sekarang," ujar Paul Munster pada Selasa (24/9/2024).
Namun, Paul Munster tetap memeriksa ketat kondisi fisik pemain sampai saat ini.
Hal ini dikarenakan jadwal bertanding Persebaya yang sangat padat sampai akhir bulan September 2024.
"Seperti yang anda tahu jadwal kami sangat padat," ujar Munster.
"Jadi, sekarang (kami) tengah memeriksa kondisi fisik dan mental pemain," pungkasnya.
Kehadiran dua nama tersebut jelas jadi modal positif bagi Persebaya.
Pasalnya, keduanya sempat jadi starter saat kondisinya fit 100 persen.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar