BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, masih diliputi masalah yang sama setelah mengalami start buruk dalam dua balapan terakhir.
Bagnaia mendapatkan masalah yang sama saat melakoni balapan seri MotoGP Emiia Romagna dan MotoGP Indonesia.
Dia selalu memulai balapan dengan buruk hingga harus terlempat dari posisi lima besar pada awal balapan.
Maka dari itu, Bagnaia selalu kesusahan ketika ingin memulihkan posisinya untuk meraih kemenangan.
“Kopling memiliki reaksi yang berbeda, kemudian saya melakukan wheelie kecil dan bagian ban belakang mulai tergelincir," kata Bagnaia usai balapan MotoGP Indonesia.
Namun, masalah yang dialami Bagnaia juga belum ditemukan solusinya saat jawaban yang tidak sepenuhnya lengkap datang dari manajer tim Ducati Corse, Davide Tardozzi.
“Dengan start di depan, Anda bisa mendapatkan temperatur ban lebih cepat," kata Tardozzi kepada Sky Sports Italia dilansir via Corsedimoto.
Baca Juga: Main-main dengan Marc Marquez, 1 Pembalap Timnya Valentino Rossi Bernasib Ngenes di Mandalika
"Start di belakang berarti tidak bisa memaksakan pengereman seperti yang sering dilakukan Enea dan Pecco untuk menghangatkan ban belakang."
"Kemudian ketika mereka mencapai suhu yang diinginkan, mereka berdua mencatat waktu yang menarik..."
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
Komentar