Namun, Messi telah meninggalkan Liga Spanyol sejak 2021 sehingga jumlah penampilannya sudah mentok di angka tersebut.
Dengan demikian, catatan tersebut berpeluang besar untuk dilewati Griezmann.
Bahkan Griezmann bisa melakukannya pada musim ini.
Sebab, Liga Spanyol musim ini baru berjalan hingga jornada ke-8.
Artinya, masih ada 30 pertandingan lagi yang bisa dimainkan pemain berusia 33 tahun itu bersama Atletico Madrid.
137 games
44 goals
38 assists
World Cup ????
Nations League ????Antoine Griezmann calls time on his international career after 10 years of service.
A France legend ???????????? pic.twitter.com/AI60trgC4p
— B/R Football (@brfootball) September 30, 2024
Baca Juga: Real Madrid Dapat Keajaiban, Mbappe Jadi Dipanggil Lebih Awal
Itu lebih dari cukup buat Griezmann yang hanya butuh 21 laga untuk memecahkan rekor Messi.
Griezmann sendiri memulai kariernya di Liga Spanyol sejak 2009.
Waktu itu dirinya berhasil menembus tim utama Real Sociedad.
Kariernya di Sociedad berlangsung selama lima tahun sebelum memutuskan pindah ke Atletico Madrid pada 2014.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | BR Football |
Komentar