Selama masa bakti di Liverpool, Chiesa bakal mengenakan nomor punggung 14.
Nomor tersebut memang tengah lowong sepeninggal eks kapten tim, Jordan Henderson, yang pergi ke Liga Arab Saudi pada musim panas tahun lalu.
Sejak didatangkan dari Juventus, Chiesa sempat absen dan tidak masuk ke dalam skuad Liverpool.
Winger asal Italia itu harus memulihkan kebugaran terlebih dulu karena tidak mengikuti pramusim bersama Juventus.
Chiesa akhirnya melakoni debutnya bersama Liverpool saat melawan AC Milan dalam ajang Liga Champions di Stadion San Siro pada Selasa (17/9/2024).
Baca Juga: Liverpool Jadi Penguasa Baru di Klasemen Liga Inggris, Arne Slot: Ini Belum Apa-apa
Selain itu, Chiesa sempat bermain untuk Liverpool di ajang Liga Inggris dan Piala Liga Inggris.
Bahkan, saat bermain di Piala Liga Inggris melawan West Ham United, Chiesa dipasang sebagai starter.
Anak legenda Italia, Enrico Chiesa, itu bahkan mencatatkan satu assist dalam kemenangan 5-1 The Reds atas The Hammers.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Liverpool FC |
Komentar