"Saya kira yang membedakan adalah saya suka bermain maju dan dia lebih suka bergerak ke samping dan mundur."
"Dia tak maju seperti saya, jadi hal itu yang membedakan gaya saya dengan dirinya."
"Seperti yang saya katakan dalam semua wawancara dan saya akan mengulanginya, ini adalah apa yang saya suka lakukan."
"Saya masuk ke arena untuk mencari KO setiap waktu dan kali ini tak akan berbeda."
"Saya bertarung untuk menjatuhkan lawan. Saya tak suka kalau hasil laga ditentukan oleh juri," tukas Lineker lagi.
Akan tetapi, seperti Lineker, Balyko juga ingin meraih finish dalam aksinya mendatang.
Sang striker Rusia mungkin memang belum dikenal ketimbang lawannya tetapi bukan berarti dia tak memiliki talenta.
Balyko telah menegaskan namanya sebagai salah satu striker Rusia terbaik.
Tiga kemenangan dominannya di ONE Championship telah menghapus semua keraguan perihal dirinya yang kini berada di jajaran teratas.
"Untuk beberapa alasan Lineker akhirnya menjajal Muay Thai di mana hal itu mengejutkan saya," kata Balyko.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |