"Saya ingin menghadapi juara tetapi juaranya malah lari. Ayo kembali ke sini," ujar Superbon.
"Saya kesal karena sang juara kabur. Saya tak tahu apa dia takut pada saya tetapi dia kabur," sambungnya.
Dua striker top ini memang sempat dijadwalkan untuk diadu dalam sebuah laga ulang.
CEO ONE Championship, Chatri Sityodtong, menginginkan sebuah turnamen grand prix kickboxing yang diikuti oleh banyak petarung terbaik.
Namun, rencana itu masih belum jelas karena ketiadaan Allazov untuk kembali berlaga di arena tarung.
Superbon Singha Mawynn sendiri mengaku masih ingin berpartisipasi dalam turnamen hingga kembali melawan Tawanchai.
"Saya siap berlaga melawan siapa pun," tukasnya.
"Saya bisa berlaga di world grand prix, saya bisa melawan Tawanchai untuk gelar juara kelas bulu Muay Thai, dan saya bisa menunggu Chingiz Allazov," pungkas Superbon.
Di sisi lain, Allazov mengatakan ingin menegaskan warisannya sebagai salah satu striker terbaik dunia dengan melawan kickboxer pound-for-pound terbaik, Giorgio Petrosyan hingga Tawanchai PK Saenchai, dalam aturan kickboxing.
Apabila dua nama striker top itu dihadirkan dalam turnamen, bukan tak mungkin Allazov akan kembali berlaga di ONE Championship.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar