Mentas di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pemain berjulukan Bepe itu mencetak gol penentu kemenangan 2-1 Indonesia atas Bahrain.
Torehan bersejarah tersebut berawal dari tendangan jarak jauh Firman Utina yang membentur tiang gawang.
Kemudian bola memantul ke tengah kotak penalti dan disambar oleh Bambang.
Penonton seisi stadion sontak bergemuruh menyambut gol dari striker legendaris Indonesia.
Setelah duel di SUGBK, Indonesia kembali bertemu Bahrain sebanyak dua kali, tapi tak sekalipun sanggup nyekor.
Indonesia dipermalukan Bahrain dengan kedudukan 0-2 dan 0-10.
Tujuhbelas tahun usai membobol gawang Bahrain, bagaimana kabar Bambang sekarang?
Pria kelahiran Semarang itu menjabat sebagai manajer Persija Jakarta.
Bambang dibebani tanggung jawab untuk membimbing Macan Kemayoran dalam mengarungi Liga 1 musim 2024-2025.
Dia pernah menempati posisi serupa pada 2020.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Transfermarkt.co.uk |
Komentar