Man United sudah pernah berurusan dengan FFP pada Juli 2023 sehingga kejadian tersebut tidak ingin terulang kembali untuk tahun ini.
Ratcliffe yakin dapat mengubah klub dengan pengaruh komersial yang signifikan menjadi perusahaan yang menghasilkan laba.
Akan tetapi, tampaknya hal itu belum akan terjadi dalam waktu dekat.
Baca Juga: Man United Rugi Rp 1,6 Triliun Gara-gara Erik ten Hag Cuekin Peringatan Legenda Belanda
Sementara itu uang sebesar 15 juta pounds yang menjadi pesangon Ten Hag jelas akan menjadi masalah.
Itu terutama klub sudah gila-gilaan belanja pemain pada musim panas 2024 dengan menghabiskan dana lebih dari 200 juta pounds.
Kondisi itu juga memaksa Setan Merah untuk memfokuskan pencarian pengganti Ten Hag dengan mereka yang berstatus tanpa klub.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Manchestereveningnews.co.uk |
Komentar