BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, mendorong pengembangan olahraga yang inklusif perlu berlanjut.
Hal ini agar prestasi di bidang olahraga disabilitas dapat terus terjaga, bahkan meningkat.
Pernyataan itu disampaikan Dito saat penutupan Pekan Paralimpiade Nasional atau Peparnas 2024 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (13/10/2024).
Prestasi olahraga difabel Indonesia melambung hingga level internasional.
Oleh karena itu, Menpora menyatakan ke depan harus tetap menjaga kesetaraan dalam pengembangan olahraga.
“Perjalanan tidak berhenti sampai di sini. Inklusivitas yang telah kita bangun harus diteruskan di pemerintahan yang akan datang. Inklusivitas harus jadi bagian integral bagi pengembangan olahraga di masa depan,” ujarnya.
Dito mengatakan para atlet disabilitas yang bertarung di PEPARNAS telah menjadi bukti bahwa olahraga adalah hak semua orang.
Atlet Jadi Teladan
Lebih lanjut, pihaknya berterima kasih pada semua pihak yang telah menyukseskan perhelatan Peparnas 2024.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | NPC Indonesia |
Komentar