"Pertama-tama selamat untuk tim China," ujar Shin Tae-yong pada sesi konferensi pers usai laga.
"Kedua tim, China dan Indonesia keduanya punya keinginan kuat di laga ini."
"Mungkin China lebih punya keinginan menang lebih kuat."
"Meskipun kita kalah, kita telah melakukan yang terbaik."
"Kita punya penampilan yang bagus."
"Ini bukan akhir jadi kami akan menyiapkan persiapan lebih baik di laga selanjutnya."
"Kami berharap bisa menampilkan penampilan yang lebih baik," lanjutnya.
Timnas Indonesia kalah meski lebih banyak menguasai bola.
Total, Skuad Garuda bisa menguasai lebih dari 70 persen penguasaan bola dan berhasil menciptakan banyak peluang emas.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar