Pada babak kedua ini, Dewa United mencoba bangkit dengan memasukkan Alfriyanto Nico dengan harapan mereka bisa bangkit dan mengejar ketertinggalan.
Namun, pertahanan Dewa United diacak-acak oleh Persik dan akhirnya Macan Putih sukses menambah keunggulan.
Persik sukses menambah gol ketiga melalui Ze Valente pada menit ke-47 setelah ia memanfaatkan bola sundulan dari Ramiro Fergonzi dan ia langsung melakukan tendangan keras ke arah gawang.
Tendangan Ze Valente pun tak bisa dihalau oleh Sonny Ricardo, sehingga mereka tertinggal 0-3 dari Persik.
Dewa United, akhirnya mendapatkan peluang emas melalui tendangan keras ke gawang Persik pada menit ke-54.
Namun, tendangan keras mantan pemain Persija Jakarta itu masih tepat sasaran dalam pelukan Leonardo, sehingga belum juga ada peluang yang mampu dikonversikan menjadi gol.
Memasuki menit ke-65, Dewa United mencoba menguasai permainan dengan terus menekan pertahanan Persik.
Bahkan beberapa pergantian pemain dilakukan, tetapi mereka masih benar-benar kesulitan membobol gawang Macan Putih.
Hingga memasuki menit ke-80, bahkan mereka masih tak bisa membongkar pertahanan rapat tim tamu.
Justru beberapa kali Ezra Walian yang mampu memberi ancaman ke gawang Sonny, meski belum menjadi gol.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar