Meski begitu, Bukilic mencatatkan efesiensi penerimaan bola pertama paling tinggi dengan 21,43 persen.
Penampilan apik Megawati itu menjawab kepercayaan yang diberikan pelatih.
Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, sebelum pertandingan sudah menyatakan bahwa kekurangan receive tersebut bisa ditutupi dengan efektivitas serangan.
“Bagus untuk memiliki efisiensi penerimaan bola sebesar 50 persen. Tetapi saya tidak berpikir ini adalah pertarungan dalam hal receive saja," kata Ko.
"Tidak masalah seberapa baik receive Anda jika tingkat keberhasilan serangan Anda menurun."
"Yang penting adalah seberapa baik Anda tetap fokus ketika receive anda buruk Anda goyah," ujar Ko Hee-jin.
Ko Hee-jin juga percaya bahwa Megawati mampu memberikan performa terbaiknya seperti musim lalu.
"Kondisinya sudah pasti membaik. Saya percaya diri," kata Ko Hee-jin.
"Namun, saya rasa servisnya tidak sebagus yang saya harapkan, tetapi ia memiliki kemampuan untuk melakukan servis yang baik kapan saja tanpa melakukan kesalahan."
"Jadi saya pikir jika ia (Mega) dapat meningkatkan kemampuannya, ia akan tampil seperti yang ia lakukan musim lalu," ujarnya.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | thespike.co.kr, KOVO.co.kr |
Komentar