"Kapan lagi tim asal Indonesia bisa bermain melawan akademi terbaik di Madrid, Singapura, dan negara-negara lainnya."
"Jadi kami bangga bisa mengadakan turnamen ini setiap tahun dan berjalan dengan lancar," tambahnya.
Lanjut Galih, untuk tahun depan Asiana Cup rencananya digelar di Sukabumi, Jawa Barat.
Saat ini, Asiana sedang membuat pemusatan latihan (TC) di daerah tersebut dan akan selesai pada Juni 2025.
Fasilitas di sana sangat lengkap, ada tempat tinggal, gym, sauna, ice bath, dan dua lapangan internasional.
Baca Juga: Persis Kalah Telak dari Bali United, Yogie Nugraha: Ini Kesalahan Saya
Galih tidak sabar Asiana Cup 2025 digelar di sana.
"Artinya kami bisa menjadi tuan rumah di sana dan jumlah pesertanya bisa juga bertambah."
"Jadi mungkin tahun depan bisa 10 atau 12 tim dan peserta saat ini akan kami tetap undang lagi karena animonya sangat tinggi," kata Galih.
Sementara itu, pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, sangat senang Asiana bisa menggelar turnamen itu selama tujuh tahun beruntun.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar