Dengan cerdik, Mailson Lima mengirim bola ke tiang jauh sebelah kanan menuju tempat Tyronne.
Eksekusi Tyronne langsung menghujam gawang Persik.
Pada laga ini, David da Silva kembali bermain setelah mengalami cedera dan absen pekan lalu meski sempat dimainkan saat melawan Madura United.
Ini sekaligus jadi kemenangan perdana Persib di laga tandang.
Jalannya pertandingan
Babak pertama, Persib mendapatkan peluang lewat Dimas Drajad pada menit ke-14.
Memanfaatkan umpan dari Tyrone del Pino, bola dikirim dari tengah ke kotak penalti.
Eksekusi Dimas hanya melebar tipis ke sisi kanan gawang Persik.
Sundulan dari Ramiro Fergonzi masih bisa diamankan kiper Persib (32').
Kembali peluang dari Fergonzi tercipta memanfaatkan umpan terobosan dari Ze Valente.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar