Akan tetapi, tim tamu menjauh lewat gol Patric di menit ke-71 yang memanfaatkan sebuah sepak pojok.
Castellanos mencetak gol keduanya bagi Lazio pada menit ke-81 untuk membuat skor menjadi 1-4.
Lazio menggenapi kemenangan 5-1 lewat gol Loum Tchaouna di menit ke-5 injury time.
Como menderita kekalahan terbesarnya di Liga Italia 2024-2025 sejauh ini.
Bukan itu saja, klub milik orang Indonesia itu juga kehilangan rekor tak terkalahkan di kandang sendiri.
Sebelum ini, Como selalu berhasil mengambil poin dalam laga kandang yaitu imbang 2-2 melawan Bologna, mengalahkan Hellas Verona 3-2, dan seri 1-1 kontra Parma.
Menyusul kekalahan besar dari Lazio, Cesc Fabregas sebagai pelatih tidak bisa menahan kemarahannya.
Biasanya Fabregas menyebut kekalahan tim asuhannya sebagai hasil kerja tim.
Akan tetapi, kali ini mantan gelandang Arsenal dan Barcelona itu menyebut nama pemain tertentu sebagai biang kekalahan.
Kiper berdarah Indonesia, Emil Audero, menjadi salah satu sasaran tembak Fabregas.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Calciomercato.com |
Komentar