Tak hanya tajam dalam laga melawan Timnas Indonesia.
Dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini, Ueda bahkan telah mencetak dua gol saat melawan Bahrain pada 10 September lalu.
Baca Juga: Reaksi Netizen Usai Rafael Cetak Gol Perdana Buat Brisbane Roar, Singgung Jepang dan Arab Saudi
Ketajamannya tak perlu diragukan lagi di mana dia selalu menjadi starter dalam empat laga yang telah dilakoni Jepang di putaran ketiga ini.
Karenanya, bukan hal aneh apabila Hajime Moriyasu ingin kembali memanggilnya buat memperkuat Jepang dalam laga lanjutan nanti.
“Dia adalah pemain yang telah bekerja keras untuk tim dan Jepang,” kata Moriyasu.
Namun, dalam situasi ini Moriyasu mengaku bahwa dia ingin bisa memanggil Ueda saat berada dalam kondisi terbaiknya.
Untuk itu, dia mengaku akan menyemangati sang pemain apabila memang mengalami cedera serius dan harus fokus pada pemulihan.
Moriyasu mengaku ingin melihay Ayase Ueda bisa segera pulih nantinya.
Oleh karena itu, dia mengaku akan memilih pemain lain untuk menggantikan posisi Ayase Ueda jelang melawan Timnas Indonesia dan China.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | nikkansports.com |
Komentar