Akan tetapi, bencana didapat Bagnaia saat balapan baru berlangsung tiga putaran.
Bagnaia terjatuh di Tikungan 9 usai kehilangan cengkereman pada bagian ban depan motornya.
Terjatuhnya Bagnaia dan sementara Martin memimpin Sprint membuat jarak poin menjauh menjadi 29 poin.
Bagnaia belum beranjak keluar dari lintasan dan terlihat termenung di pinggir lintasan.
THAT COULD BE IT! ????
THAT COULD BE THE MOMENT WHERE @PECCOBAGNAIA LOSES THE 2024 #MotoGP WORLD CHAMPIONSHIP! ????#MalaysianGP ???????? pic.twitter.com/LC8AmtSm2t
— MotoGP™???? (@MotoGP) November 2, 2024
Martin akan memperlebar jarak poin dengan Bagnaia dari 17 poin menjadi 29 poin apabila dapat memenangi sprint MotoGP Malaysia.
Dengan jarak 29 poin, Martin berpeluang untuk mengunci gelar juara pada balapan MotoGP Malaysia besok.
Martin hanya perlu menambah 9 poin lagi untuk menutup peluang Bagnaia sebelum seri balap terakhir yang belum terkonfirmasi.
Sebagai gambaran, Martin bisa mendapatkan 9 poin itu jika memenangi balapan besok (25 poin) sedangkan Bagnaia finis ketiga (16) atau lebih buruk.
Gap 38 poin itu tak mungkin dikejar Bagnaia dengan maksimal 37 poin untuk diraih dalam satu seri balap.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar