Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Mo Salah Pahlawan Langganan, Liverpool Sukses Comeback

By Sri Mulyati - Sabtu, 2 November 2024 | 23:57 WIB
Selebrasi Mohamed Salah usai menjadi penentu kemenangan Liverpool atas Brighton & Hove Albion di Stadion Anfield, Sabtu (2/11/2024) malam WIB.
DARREN STAPLES/AFP
Selebrasi Mohamed Salah usai menjadi penentu kemenangan Liverpool atas Brighton & Hove Albion di Stadion Anfield, Sabtu (2/11/2024) malam WIB.

 

BOLASPORT.COM - Hasil Liga Inggris menampilkan Liverpool yang sukses comeback berkat pahlawan langganan tim, Mohamed Salah.

Liverpool meraih kemenangan 2-1 atas Brighton & Hove Albion pada laga pekan ke-10 Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (2/11/2024).

Ferdi Kadioglu membawa Brighton & Hove Albion unggul lewat golnya pada menit ke-14.

Liverpool perlu menunggu hingga hampir satu jam, tetapi pasukan Arne Slot membuktikan mental baja mereka.

Cody Gakpo mencetak gol balasan pertama pada menit ke-69 lewat tendangan keras dari luar kotak penalti.

Kondisi sepenuhnya berbalik pada menit ke-72 setelah Mohamed Salah berhasil menaklukkan Bart Verbruggen.

Jalannya pertandingan

Arne Slot menatap laga ini dengan harapan bisa membawa Liverpool kembali ke puncak klasemen.

Liverpool kehilangan posisi puncak setelah hanya bermain imbang 2-2 melawan Arsenal pada pekan lalu.

Namun, usaha The Reds kembali ke jalur kemenangan tidak berjalan mulus.

Kesempatan pertama Liverpool hadir pada menit ke-9 kala Darwin Nunez menyungkil bola untuk melewati pemain bertahan lawan.

Trik tersebut membantunya merangsek ke kotak penalti Brighton & Hove Albion.

Tendangan Darwin Nunez ternyata masih bisa diantisipasi dengan baik oleh Bart Verbruggen.

Justru gawang Caoimhin Kelleher langsung bobol kala pertandingan baru memasuki menit ke-14.

Kaoru Mitoma merangsek dari sisi kiri lapangan dan melihat Danny Welbeck berdiri di tengah kotak penalti Liverpool.

Mitoma berniat mengoper bola ke Welbeck, tetapi sang striker justru kehilangan kontrol.

Keberuntungan masih berada di pihak Brighton & Hove Albion setelah Ferdi Kadioglu datang dari sisi kanan untuk menyambar bola yang bergulir.

Baca Juga: Ruben Amorim ke Man United, Bomber Sporting CP Pilih Jaga Jarak

Tendangan kerasnya dari dalam kotak penalti berhasil menembus sisi kiri gawang Liverpool.

Tertinggal satu gol, Liverpool gagal bereaksi cepat pada sisa waktu babak pertama.

Darwin Nunez dan kawan-kawan masih kesulitan dalam menciptakan peluang berbahaya.

Usai turun minum, Liverpool mencoba membayar kegagalan mereka mencetak gol penyama kedudukan pada babak pertama.

Kostas Tsimikas mengeksekusi tendangan bebas pada menit ke-47 dan Joe Gomez berusaha menyundul bola ke gawang Verbruggen.

Tandukan Joe Gomez masih terlalu lemah sehingga usahanya belum berbuah hasil.

Tujuh menit berselang, giliran Virgil van Dijk yang rela maju hingga ke kotak penalti lawan untuk memperoleh gol balasan.

Namun, kontrol bola Van Dijk yang masih lemah membuatnya gagal menjadi pahlawan.

Pada menit ke-55, Mohamed Salah yang sering menjadi pahlawan juga harus menghadapi kesialannya.

Berhasil mengelabui pemain bertahan yang menjaganya, Mohamed Salah tinggal berhadapan dengan Verbruggen.

Sang kiper sudah berselancar untuk menghentikan laju lawannya.

Salah yang melihat hal ini mencoba mengelabui Verbruggen dengan menyungkil bola.

Baca Juga: Bayern Muenchen Jadi Pembuka Pikiran, Barcelona Kini Mau Serakah

Gerak Verbruggen masih cepat dan tangan kanannya berhasil menghentikan bola untuk melaju menembus gawang.

Meski pertahanan Brighton & Hove Albion kian rapat, Liverpool tidak kenal lelah dalam menekan.

Hasilnya, gol yang dinanti oleh pasukan Arne Slot akhirnya hadir pada menit ke-69.

Virgil van Dijk yang kembali maju ke depan melepaskan umpan ke Cody Gakpo yang berdiri di sisi kiri lapangan.

Tanpa ragu, Cody Gakpo melepaskan umpan jauh dari luar kotak penalti.

Darwin Nunez berusaha menyundul bola, tetapi tidak mengenai kepalanya.

Hal tersebut tidak menjadi masalah karena tembakan Cody Gakpo berhasil masuk ke gawang lawan dan ia berhak atas torehan tersebut.

Gol Gakpo ternyata bukan pertunjukan paling meriah karena publik Stadion Anfield bergemuruh semakin keras pada menit ke-72.

Serangan balik Liverpool berjalan dengan cepat dan Curtis Jones dari tengah lapangan melihat pergerakan Mo Salah di sisi kanan.

Jones lalu mengoper bola dan Salah membawanya merangsek ke kotak penalti Brighton & Hove Albion.

Baca Juga: Mudah Bangkit Usai Pecat Ten Hag, Man United Cuma Ubah 1 Faktor

Setelah mengelabui pemain bertahan lawan, Salah melepaskan tembakan mengarah ke atas yang gagal diselamatkan Verbruggen.

Gol tersebut disambut oleh sorakan suporter yang memenuhi Stadion Anfield.

Misi Liverpool kembali ke jalur kemenangan sukses tercapai pada laga kali ini.

Arne Slot kini menyaksikan anak asuhannya meraih 25 poin dalam 10 laga awal Liga Inggris.

Liverpool 2-1 Brighton & Hove Albion (Cody Gakpo 69', Mohamed Salah 72'; Ferdi Kadioglu 14')

Susunan pemain:

Liverpool (4-3-3): 62-Caoimhin Kelleher; 66-Trent Alexander-Arnold, 5-Ibrahima Konate (2-Joe Gomez 46'), 4-Virgil van Dijk, 21-Kostas Tsimikas; 8-Dominik Szoboszlai (7-Luis Diaz 66'), 38-Ryan Gravenberch, 10-Alexis Mac Allister (17-Curtis Jones 66'); 11-Mohamed Salah (84-Conor Bradley 90+1'), 9-Darwin Nunez (3-Wataru Endo 77'), 18-Cody Gakpo

Pelatih: Arne Slot

Brighton & Hove Albion (4-4-2): 1-Bart Verbruggen; 20-Pervis Estupinan, 3-Igor Julia, 29-Jan Paul van Hecke, 34-Joel Veltman (8-Brajan Gruda 76'); 22-Kaoru Mitoma (11-Simon Adingra 87'), 26-Yasib Ayari (27-Mats Wiefer 76'), 41-Jack Hinshelwood (28-Evan Ferguson 88'), 24-Ferdi Kadioglu (15-Jakub Moder 88'); 19-Danny Welbeck, 14-Giorginio Rutter

Pelatih: Fabian Huerzeler

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Premierleague.com
REKOMENDASI HARI INI

Punya Kebebasan Tak Terbatas, Nasib Messi Aman di Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X