Setelah mendapatkan umpan pendek dari rekannya, Idzes berlari meninggalkan Marcus Thuram.
Dia lalu menerobos barikade Nicolo Barella dan Denzel Dumfries di sisi kiri.
Setelah berada di ruang kosong, pemain kelahiran Belanda itu melepaskan umpan silang ke tengah kotak penalti dengan kaki kiri.
Umpan Idzes disambut kaki Joel Pohjanpalo dan meluncur tepat ke tandemnya, Gaetano Oristanio.
Baca Juga: Inter Milan Vs Venezia - Jay Idzes Kembali Perkuat I Lagunari, Siap Jadi Pawang Sahabat Messi
Oristanio berhasil menyodok bola ke arah gawang tetapi dimentahkan secara ajaib oleh kiper Inter Milan, Yann Sommer.
Dengan refleks luar biasa, Sommer membaca arah bola dan menghalau memakai lutut sembari terbang ke sisi kirinya.
Selain itu, catatan Idzes dalam hal bertahan juga cukup apik.
Sepanjang penampilan penuh, Idzes mengeblok dua tembakan musuh, melakukan dua tekel, serta satu kali sapuan dan intersep.
Persentase kemenangan duel perebutan bolanya juga tinggi, yakni 3 dari 5 kali duel.
Kemudian seperti biasa, tingkat akurasi operan dan keterlibatannya dalam distribusi bola juga tinggi.
Idzes melepaskan 55 operan tepat sasaran dari 64 passing (86%).
Jay Idzes melakukan akselerasi dan umpan silang yang nyaris berbuah gol! ????????????????#SerieA #InterVenezia pic.twitter.com/tkr9M07JX7
— Lega Serie A (@SerieA_ID) November 4, 2024
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Tutto Venezia Sport |
Komentar