"Nama saya sebenarnya Oumar Kane tetapi paman saya melihat sebuah acara TV dengan karakter yang tangguh dan menakutkan," kata monster gulat asal Afrika ini.
"Dia lalu berkata: 'Kamu cocok diberi nama Reug Reug'," kenang Kane.
Lebih dari sekadar inspirasi nama, pamannya memainkan peran besar dalam kehidupan Kane setelah sang ayah meninggal dunia.
Dengan penuh tanggung jawab, pamannya mengambil alih peran kepala keluarga, mendukung ibu dan saudara-saudaranya, serta memperkenalkan Kane pada dunia gulat tradisional Senegal.
"Paman saya adalah panutan dan sosok yang sangat peduli," ujar petarung berusia 32 tahun ini.
"Dia mengajari saya banyak hal dan saat saya tidak memiliki apa-apa, dia mendukung saya serta keluarga."
Kini dengan karier yang sukses di ONE Championship, Kane merasa bangga bisa membalas budi pamannya.
Hasil dari perjuangannya di arena laga kini dia gunakan untuk menjaga kesejahteraan keluarganya, terutama sang paman yang dulu memberi dia dukungan tanpa pamrih.
"Sekarang saya memastikan dia baik-baik saja karena saya ingin menjadi tulang punggung keluarga, seperti dia dulu bagi kami."
Dengan semangat yang diwarisi dari pamannya dan nama Reug Reug yang menggambarkan ketangguhan, Kane siap menghadapi tantangan besar dalam kariernya.
Julukannya mungkin tidak berasal dari Bahasa Sunda, namun semangat ketenangan dan kekuatan saat menghadapi tantangan kehidupan tetap tercermin dalam perjuangannya di ring.
ONE 169 akan tayang pada Sabtu (9/11/2024) pagi melalui berbagai platform ONE Championship di YouTube, Facebook, dan Vidio.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar