Aksi brilian Talisca yang melahirkan gol penutup pada masa injury time menyempurnakan pesta tuan rumah.
Full time!! pic.twitter.com/kKmOtphojI
— AlNassr FC (@AlNassrFC_EN) November 5, 2024
Hasil ini membuat koleksi poin Al Nassr terdongkrak menjadi 10 keping di klasemen Wilayah Barat AFC Champions League Elite.
Posisi tiga besar dikuasai klub-klub Arab Saudi.
Armada Stefano Pioli membuntuti rival lokal, Al Hilal dan Al Ahli, dua raksasa yang mengemas hasil sempurna 12 poin dari 4 partai.
Sementara itu, ironis bagi Al Ain, sang juara bertahan terpuruk di dasar klasemen berisi 12 klub dengan perolehan sekeping angka saja.
Hasil Pertandingan
Al Nassr 5-1 Al Ain (Talisca 5', 90+4', Cristiano Ronaldo 31', Fabio Cardoso 37'-bunuh diri, Wesley 81'; Bento 56'-bunuh diri)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar