Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Diwarnai 2 Tendangan Penalti, Persija Pesta Gol dan Menang Mudah atas Madura United

By Wila Wildayanti - Rabu, 6 November 2024 | 21:03 WIB
Gustavo Almeida (kiri) dan Marko Simic (kanan) sedang melakukan selebrasi dalam laga pekan ke-10 Liga 1 2024 antara Persija Jakarta versus Madura United di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (6/11/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gustavo Almeida (kiri) dan Marko Simic (kanan) sedang melakukan selebrasi dalam laga pekan ke-10 Liga 1 2024 antara Persija Jakarta versus Madura United di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (6/11/2024).

Madura United mendapatkan peluang emas melalui Hanis Sagara pada menit ke-67 saat melakukan tendangan keras dari luar kotak penalti Persija.

Namun, tendangan keras tersebut masih mampu dihadang oleh Muhammad Ferarri, sehingga gagal bersarang ke gawang Persija.

Tendangan keras yang mengenai wajah Ferarri itu membuatnya harus menjalani perawatan dari tim dokter dan akhirnya ia bisa melanjutkan pertandingan.

Persija ditekan Madura United hingga memasuki menit ke-70, karena peluang demi peluang terus diciptakan para pemain dari Lulinha hingga Hanis.

Tetapi rapatnya pertahanan Persija belum juga ada gol yang tercipta.

Justru pada menit ke-71, Persija menambah keunggulan melalui serangan cepat yang dilakukan Ryo Matsumura dan skor berubah 3-1.

Gol ketiga Persija ini tercipta dengan apik setelah kerja sama bagus yang ditunjukkan oleh para pemain tim kebanggan The Jakmania ini.

Ryo Matsumura yang bermain tanpa pengawalan itu langsung menerima umpan lambung dari Ferarri dan mampu mengontrol bola melalui lutut kanannya dan langsung menendang ke arah gawang Madura United.

Tendangan terarah Ryo itu tak mampu dihalau oleh kiper Madura United Dida, sehingga Persija unggul jauh dalam laga ini.

Hingga memasuki menit ke-85, Persija yang semakin percaya diri terus melakukan serangan untuk bisa menambah keunggulan, tetapi mereka belum bisa mencetak gol lagi.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

China Masters 2024 - Laga Semifinal Jonatan Christie Aneh, Kelakuan Hakim Garis Tuan Rumah Disebut Memalukan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X