BOLASPORT.COM - Jawara MMA, Reinier de Ridder, antusias jelang menjalani debutnya di UFC pada acara tarung UFC Vegas 100 akhir pekan ini.
Reinier de Ridder akan mengisi co-main event UFC Vegas 100 yang dihelat di UFC Apex, Nevada, Amerika Serikat, Sabtu (9/11/2024) malam waktu setempat atau Minggu pagi waktu Indonesia.
Fighter dengan rekor 17 kemenangan dan 2 kekalahan di MMA itu akan menghadapi petarung veteran, Gerald Meerschaert, dalam pertarungan di kelas menengah UFC.
De Ridder sendiri pernah menjadi salah satu petarung paling dominan.
Di kompetisi sebelumnya yaitu ONE Championship, The Dutch Knight alias sang Ksatria Belanda merangkai rekor sempurna hingga 16 pertandingan beruntun hingga 2022.
Dua sabuk juara dunia berhasil diraih De Ridder di kelas menengah dan kelas berat ringan dari ONE Championship.
Angan-angan laga impian De Ridder kontra Israel Adesanya, petarung kelas menengah paling dominan di UFC saat itu, pun sempat menarik perhatian.
Adesanya bukan satu-satunya petarung yang membuat De Ridder bersemangat.
Petarung dengan latar belakang Brazillian Jiu Jitsu itu ingin mengadu kemampuannya dengan grappler berbahaya di oktagon.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar