Baca Juga: Media Korea Selatan Ikut Soroti soal Naturalisasi Timnas Indonesia
Meski terus vokal, mantan pemain SC Heerenveen ini mengakui bahwa tidak ada rasa benci dengan Almere.
Di dalam tim mereka sebenarnya memiliki potensi dan dia menikmati waktunya meski baru menjadi bagian dari tim.
Tentunya, kritik yang disampaikan cukup obyektif dan semua dilakukan demi kepentingan tim.
"Jangan salah sangka: Saya benar-benar menikmati diri saya di Almere. Ini adalah klub yang bagus dan ramah."
"Pada intinya, ini juga merupakan grup yang bagus dan baik. Tetapi ketika itu benar-benar penting, terkadang hal tersebut terlalu naif. Itu mungkin bagian dari itu."
"Tetapi jika hasilnya tidak terwujud, wajar jika, pada level olahraga, itu mengganggu Anda. Namun, itu tidak ada hubungannya dengan klub," tutupnya.
Sementara itu, Haye akan menjalani pertandingan terakhir melawan Feyenoord pada 10 November.
Selanjutnya, dia akan terbang ke Indonesia untuk laga melawan Jepang dan Arab Saudi pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Haye bisa sejenak melupakan rasa kecewanya di tim dan membantu timnas Indonesia meraih hasil maksimal di laga tersebut.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Vi.nl |
Komentar