Baca Juga: Korea Masters 2024 - Putri KW Waspadai Shuttlecock Berat, Jagoan Tuan Rumah Menanti
Ana/Tiwi berhasil bangkit untuk mengejar ketertinggalan dan berbalik unggul atas Jiang/Li.
Pasangan Indonesia itu merebut interval kedua dengan skor 11-8.
Selepas jeda, dominasi Ana/Tiwi masih belum surut untuk semakin jauh meninggalkan Jiang/Li yang kepayahan.
Memanfaatkan kelengahan pasangan ranking ke-13 dunia itu, Jiang/Li berhasil mendapatkan lima poin secara beruntun.
Momentum sempat lepas, Ana/Tiwi menorehkan empat poin beruntun untuk membawa mereka memasuki fase krusial dengan tenang.
"Pada gim kedua, aat start kami merasa kami terlalu terbawa nafsu, jadinya mau cepat dan kencang terus," aku Tiwi.
"Padahal melawan dia harus atur tempo. Setelah itu kami mencoba lebih tenang, memainkan lagi ritme permainan yang kami terapkan seperti pada gim pertama."
"Memang agak menguras stamina pertandingan kemarin tapi kami recovery maksimal. "
"Istirahat dan makan yang bagus, ada sedikit terapi dan massage juga untuk mengembalikan otot-otot yang kencang.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar