Perjuangan Ana/Tiwi bertemu wakil Taiwan kembali tidak mudah karena kemenangan diperoleh melalui rubber game, 21-16, 17-21, 21-11.
Lin/Wang merupakan wakil Taiwan ketiga yang dijumpai Ana/Tiwi sejak babak pertama.
"Kondisi shuttlecock hari ini berbeda dengan hari pertama dan kedua, terutama dengan hari pertama. Sangat signifikan rasanya karena hari ini jauh lebih kencang lajunya," kata Ana dalam siaran resmi PBSI.
"Kami pada gim pertama sudah bermain dengan cukup baik, tetapi pada gim kedua kami terbawa pola permainan lawan. Kami sempat memimpin dan akhirnya ditekan terus."
"Alhamdulillah senang bisa ke semifinal tapi kami tidak boleh lengah, tidak boleh kendur, harus lebih fokus untuk pertandingan besok."
Di sisi lain, Ana mengakui bahwa dia tidak ingin mengulang kesalahan yang sama pada gim kedua.
"Dari awal kami berusaha tidak masuk ke pola mereka. Mereka maunya main dengan tempo cepat, tetapi kami bisa menurunkan lagi temponya. Itu kunci kemenangan gim ketiga."
Pada babak semifinal, Li Yi Jing/Luo Xu Min (China) yang merupakan unggulan kedua akan menjadi rival Ana/Tiwi selanjutnya.
Laga ini menjadi kesempatan Ana/Tiwi membalas kekalahan yang mereka derita pada babak 16 besar Hylo Open 2023.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com, PBSI.id |
Komentar