Setelah menjalani sumpah menjadi WNI, Kevin Diks pun mengungkapkan perasaannya.
“Saya merasa sangat senang, saya sangat bersemangat, saya sangat bahagia,” ujar Kevin Diks sebagaimana dikutip BolaSport.com dari akun pribadi Instagram Erick Thohir, Jumat (8/11/2024).
Baca Juga: Ketum PSSI Erick Thohir Ungkap Progres Naturalisasi Kevin Diks, Bisa Main Lawan Jepang?
“Saya tidak sabar bertemu kalian semua!,” ucapnya.
Seusai menjalani sumpah dan resmi menjadi WNI, Kevin Diks pun mengucapkan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu hingga akhirnya dia menjadi WNI.
Dengan status ini, tentu dia bakal bisa segera memperkuat Timnas Indonesia.
Kevin Diks berterima kasih kepada semua pihak dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto hingga Erick Thohir.
Dalam kesempatan ini, Kevin mengaku senang karena dukungan dari Presiden RI, dIa bisa segera memperkuat Timnas Indonesia.
“Halo Presiden Prabowo, senang bertemu dengan Anda, saya Kevin Diks,” kata Kevin.
“Akhirnya saya menjadi Warga Negara Indonesia, saya merasa sangat bangga dan saya ingin berterima kasih atas semua dukungannya,” tegas sang pemain belakang.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar