Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FIFA Jatuhkan Sanksi Berat untuk Timnas Indonesia Jelang Laga Lawan Jepang dan Arab Saudi

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 10 November 2024 | 08:37 WIB
Starting Line-up skuad Timnas Indonesia Vs China dalam laga keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao, Selasa (15/10/2024).
PSSI
Starting Line-up skuad Timnas Indonesia Vs China dalam laga keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Qingdao Youth Football Stadium, Qingdao, Selasa (15/10/2024).

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia mendapatkan kabar buruk sebelum bertanding lawan Jepang dan Arab Saudi di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda bakal menghadapi dua negara kuat tersebut pada 15 dan 19 November 2024.

Laga tersebut bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Timnas Indonesia mendapatkan kabar buruk langsung dari FIFA.

FIFA resmi menjatuhkan sanksi untuk Skuad Garuda.

Kabar tersebut dikonfirmasi dari laman resmi FIFA pada Sabtu (9/11/2024) malam WIB.
Sanksi tersebut berlaku untuk empat laga Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di bulan September dan Oktober 2024.

Baca Juga: Bos Ducati Bahkan Sudah Bayangkan Jorge Martin Pakai Motor Aprilia dengan No 1

"FIFA telah menerbitkan sanksi yang dijatuhkan oleh Komite Disiplinnya atas insiden yang terjadi pada bulan September dan Oktober 2024 selama kualifikasi untuk Piala Dunia FIFA 2026," tulis laman resmi FIFA.

FIFA menjatuhkan sanksi kepada Timnas Indonesia usai melanggar regulasi.

Timnas Indonesia mendapatkan dua sanksi dari FIFA.

Sanksi pertama terjadi pada laga lawan Australia pada 10 September 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Pada laga tersebut, Skuad Garuda dianggap melanggar Artikel 14 Kode Disiplin FIFA.

Timnas Indonesia dianggap terlambat kick-off  sesuai jadwal yang ditentukan.

Baca Juga: Momen Sangar Jay Idzes Lawan Parma, Striker Musuh sampai Tak Berkutik

Berdasarkan regulasi, FIFA memberikan peringatan untuk Timnas Indonesia.

Namun, tindakan tersebut kembali terulang saat Timnas Indonesia bertandang ke markas China pada 15 September 2024.

Karena itu, FIFA tak segan-segan memberikan sanksi lebih keras.

FIFA menjatuhkan sanksi denda sebesar 10.000 Swiss Franc (179 juta Rupiah).

Sanksi belum berhenti sampai situ.

Dua staf di skuad Timnas Indonesia juga ikut terkena sanksi FIFA.

Dua orang yang dimaksud adalah Sumardji (manajer) dan Kim Jong-jin (asisten pelatih).

Baca Juga: Rafael Struick Ceritakan Awal Mula Dirinya Hijrah ke Klub Milik Orang Indonesia di Australia

Keduanya melanggar Artikel 14.1 Kode Disiplin FIFA soal Misconduct pada laga Bahrain vs Timnas Indonesia, tetapi tidak dijelaskan secara spesifik.

Sumardji mendapatkan saksi larangan mendampingi tim sebanyak satu pertandingan dan denda sebesar CHF 5000.

Sementara Kim Jong-jin dilarang mendampingi tim sebanyak empat kali dan mendapatkan denda CHF 5000.

Daftar Sanksi FIFA Untuk Timnas Indonesia

10 September 2024

Laga: Timnas Indonesia vs Australia
Kesalahan: Kick-off tertunda
Sanksi: Peringatan

15 Oktober 2024

China vs Timnas Indonesia
Kesalahan: Kick-off tertunda
Sanksi: Denda CHF 10.000 (Rp179 juta)

Staf/Individu

Sumardji
Laga: Bahrain vs Timnas Indonesia, 10 Oktober 2024
Kesalahan: Misconduct (Artikel 14.1)
Sanksi: Larangan mendampingi tim satu pertandingan dan denda CHF 5000 (Rp 90 juta)

Kim Jong-jin
Laga: Bahrain vs Timnas Indonesia, 10 Oktober 2024
Kesalahan: Misconduct (Artikel 14.1)
Sanksi: Larangan mendampingi tim empat pertandingan dan denda CHF 5000 (Rp 90 juta)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : FIFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Gagal Menang Lawan Arab Saudi di Kandang Sendiri, Pelatih Australia Optimistis Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X