Sumardji harus membayar denda Rp90 juta dan larangan mendampingi tim satu pertandingan.
Hukuman itu didapatkan usai timnas Indonesia melawan Bahrain pada laga ketiga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, 10 Oktober 2024.
Sumardji dinilai telah melakukan provokasi sehingga berhak mendapatkan hukuman tersebut.
Masih dalam pertandingan yang sama, kini giliran Kim Jong-jin yang juga mendapatkan hukuman denda Rp90 juta dan larangan mendampingi tim selama empat pertandingan ke depan.
Asisten pelatih Shin Tae-yong itu dinilai telah melakukan pernyataan kasar kepada wasit.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo sampai Frustrasi, Ini Kata CR7 soal Pemain yang Tak Mau Bela Timnas Negaranya
Jika ditotalkan, maka timnas Indonesia membayar uang tunai sebesar Rp359 juta kepada FIFA.
Sumardji sangat menyayangkan sanksi berat dari FIFA itu.
"Ini sudah menjadi evaluasi dan kesepakatan kami bersama coach Shin Tae-yong agar kami tidak terulang lagi soal keterlambatan masuk ke dalam lapangan," kata Sumardji kepada awak media termasuk BolaSport.com.
"Kemarin itu saat melawan China, kami tertinggal 2-0 dan kami benar-benar memompa semangat kepada pemain untuk menyamakan kedudukan tapi nyatanya tidak."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar