Pria 39 tahun itu seperti magnet yang bisa menarik banyak orang.
Kehadiran Ronaldo sangat memengaruhi atmosfer pertandingan di Al Nassr.
"Setiap hari orang-orang berbaris panjang menunggu di luar markas latihan, bahkan jika itu pukul 9 pagi," lanjutnya.
"Hal ini terjadi setiap hari, kami tertawa setiap pagi karena di sana suhunya sudah 35 derajat (celcius)."
"Mereka (fan) menunggu di luar dengan memakai jersei dan menantinya, berharap menemui Ronaldo."
"Dampak kehadirannya sangat besar."
"Ada waktu ketika dia terkena sanksi atau cedera dan tidak bermain, lalu stadion tidak penuh."
"Kemudian dia kembali di pertandingan berikutnya dan tiket pun terjual habis."
"Tentu saja saya cukup beruntung berada di klub terbesar di sana."
"Jadi, saya pikir itu pengalaman yang sedikit berbeda dari pemain lain," tutupnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia Melawan Raja Terakhir, 3 Pemain Jepang Sedang Kuasai Atap Eropa
Behich akan memperkuat timnas Australia menghadapi Arab Saudi (14/11/2024) dan Bahrain (19/11/2024) pada dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sebelumnya, pemain berusia 33 tahun itu merasakan kesulitan ketika menghadapi timnas Indonesia pada matchday 2 di Grup C.
Socceroos ditahan imbang Sang Garuda 0-0 di Jakarta.
Pertemuan kedua Australia vs Indonesia akan digelar di Negeri Kanguru pada 20 Maret 2025 mendatang.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | aawsat.com |
Komentar