"Dengan kekalahan tipis dari Cina bulan lalu merupakan kekalahan pertama mereka setelah hasil imbang yang mengesankan dengan Arab Saudi, Australia dan Bahrain," tulis ESPN.
Baca Juga: Timnas Indonesia Kalah Menyakitkan dari Jepang, Ketum PSSI Minta Maaf
Kemenangan demi kemenangan yang didapatkan Jepang membuat mereka semakin dekat ke Piala Dunia 2026.
Di sisi lain, Indonesia masih harus berjuang keras demi bisa lepas dari posisi dasar klasemen.
Tentunya, ini menjadi perhatian karena sebenarnya performa skuad Garuda tidak terlalu buruk sebelum menantang Samurai Biru.
"Namun, fakta bahwa Jepang terus melaju di posisi puncak berarti hanya tiga poin yang memisahkan Indonesia dari posisi kedua."
"Dengan satu paruh musim yang masih tersisa, mereka masih belum keluar dari zona degradasi," lanjutnya.
Baca Juga: Pelatih China Bawa-bawa Timnas Indonesia Usai Tumbangkan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026
ESPN menilai bahwa perkembangan Indonesia sudah cukup jauh di babak kualifikasi Piala Dunia.
Namun, mendapatkan tiket untuk berada di ajang bergengsi antar negara tersebut bukan hal yang mudah.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | ESPN |
Komentar