Aksi individualnya dengan melewati 3 pemain belakang La Furia Roja diakhiri dengan lesakan ke pojok kanan gawang. Spanyol 1-1 Swiss.
Skor imbang 1-1 ternyata tidak bertahan lama lantaran pemain pengganti Spanyol, Bryan Gil berhasil membawa timnya kembali memimpin 2-1.
Tak mau kalah dari Monteiro, Gil yang berada di dalam kotak penalti, mampu merebut bola dan langsung menggocek dua bek Swiss.
Aksinya diakhiri dengan sepakan kaki kiri di depan gawang yang menghunjam deras di sisi pojok kiri bawah tanpa bisa diantisipasi oleh Mvogo. Spanyol unggul 2-1.
Baca Juga: Makin Menggoda Man United, Viktor Gyokeres Samai 1 Rekor Cristiano Ronaldo
Tuan rumah bahkan nyaris mencetak gol ketiga pada menit ke-71 jika tembakan Grimaldo tidak ditangkis oleh Mvogo usai mendapatkan umpan dari Bryan Zaragoza.
Di menit ke-84 Swiss mendapatkan hadiah penalti setelah Ruiz dianggap melanggar Vincent Sierro.
Andi Zeqiri, yang menjadi eksekutor penalti, sukses menjalankan tugasnya setelah sepakannya melesat mulus di sisi pojok kanan gawang Spanyol. Skor pun berubah menjadi 2-2.
Di masa injury time, Spanyol gencar melancarkan serangan untuk mencetak gol ketiga.
Hasilnya gantian penalti diberikan untuk Spanyol setelah Bryan Zaragoza dijatuhkan di area terlarang.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | UEFA.com, Sofascore.com |
Komentar