"Gol Marselino Ferdinan, yang bermain di Oxford United, menjamin kemenangan pada masing-masing babak," tulis Daily Mail seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi surat kabar tersebut.
Daily Mail juga menyinggung partisipasi terakhir Indonesia pada Piala Dunia 1938.
Saat itu, partisipasi Indonesia terjadi saat negara ini masih bernama Hindia-Belanda.
Performa Marselino Ferdinan yang berstatus pemain Oxford United membuat pemberitaan kali ini menjadi begitu spesial.
Oxford saat ini berkompetisi di Championship Division atau kasta kedua Liga Inggris.
Perjuangan Indonesia untuk meraih kemenangan perdana pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 tidak main-main.
Shin Tae-yong harus melalui lima laga awal tanpa merasakan kemenangan dan sempat tertahan di dasar klasemen.
Persiapan melawan Timnas Arab Saudi juga dilakukan setelah rasa sakit hati melawan Timnas Jepang.
Tampil di hadapan pendukung sendiri, Indonesia menyerah dari Jepang dengan skor 0-4.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar