Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi Agen Dadakan, Bantu Rekrut Titisan Lionel Messi yang Gagal ke Al Nassr
Bahkan, Al Nassr sudah mendapatkan peluang matang pada menit ke-3 lewat tendangan Cristiano Ronaldo.
Sialnya, tendangan Ronaldo masih terlalu lemah dan mampu ditangkap dengan baik oleh kiper Al Gharafa, Sergio Rico.
Ronaldo kembali memberikan ancaman ke gawang tuan rumah pada menit ke-19.
Kali ini, CR7 melepaskan tendangan voli dari dalam kotak penalti usai menerima umpan silang Marcelo Brozovic.
Akan tetapi, upaya Ronaldo gagal berbuah gol karena lesakannya berhasil ditepis dengan baik oleh Sergio Rico.
Hanya semenit berselang, gantian Al Gharafa yang mengancam gawang Al Nassr.
Wajdi Kechrida berhasil lepas dari pengawalan lini belakang tim tamu dan menerima umpan terobos dari Yacine Brahimi.
Kechrida kemudian melepaskan tendangan keras dari sudut sempit, tetapi masih mampu ditangkap oleh kiper Al Nassr, Bento.
Pada menit ke-27, petaka datang kepada Al Gharafa setelah Matias Nani menjatuhkan Sadio Mane di dalam kotak penalti.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | The-AFC.com |
Komentar