"Tidak ada klub yang seperti ini, tetapi pada akhirnya keputusan ada di tangan saya."
"Seperti yang saya katakan sebelumnya, saat ini masih bulan Desember dan saya belum menerima kabar apa pun tentang masa depan saya," imbuhnya.
Pernyataan Mo Salah itu pun sampai ke telinga pelatih dan para pemain Liverpool.
Pelatih Liverpool, Arne Slot, secara langsung mengatakan bahwa bukan wewenangnya untuk mempengaruhi kontrak pemain.
Akan tetapi, Slot ingin agar Mo Salah bisa bertahan di skuad asuhannya.
Baca Juga: Jadwal Siaran Liga Champions - Liverpool vs Real Madrid Tak Ditayangkan Televisi, Nonton di Sini
Dengan demikian, Liverpool harus memperpanjang kontrak eks winger AS Roma itu untuk memenuhi permintaan Slot.
"Masa depan Mo Salah? Saya telah mengatakan berkali-kali bahwa saya tidak berkomentar tentang kontrak," ucap Slot.
"Satu-satunya hal yang dapat saya katakan adalah jika saya melihat susunan pemain saya, Mo Salah lebih banyak dimainkan daripada tidak dimainkan!"
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Metro.co.uk, x.com/FabrizioRomano |
Komentar