BOLASPORT.COM - Tunggal putra China, Zhao Jun Peng, resmi mengundurkan diri dari tim bulu tangkis China.
Zhao Jun Peng bukan lagi menjadi bagian dari Chinese Badminton Association (CBA) atau Asosiasi Bulu Tangkis China.
Keputusan itu diambil setelah atlet berusia 28 tahun itu sudah kesulitan bersaing.
Zhao bahkan sudah tidak berlaga di turnamen BWF World Tour sejak bulan Mei lalu pada Malaysia Masters 2024.
Saat itu, dia dikalahkan tunggal Malaysia, Lee Zii Jia dengan skor 21-19, 11-21, 14-21 pada babak pertama.
Akibatnya, posisi Zhao pada peringkat dunia terus mengalami penurunan hingga berada di urutan ke-73 pada pekan ini.
Padahal dia pernah mencapai peringkat tertinggi dalam kariernya dengan berada di urutan ke-11 dunia.
Baca Juga: Hendrawan Sudah Ada di Indonesia tapi Dirumorkan Diminati Singapura untuk Latih Loh Kean Yew Dkk
Tahun ini, pencapaian terbaik Zhao hanya saat bertanding pada turnamen Super 300 yakni German Open 2024.
Dia berhasil mencapai babak semifinal sebelum akhirnya dihentikan wakil Denmark, Rasmus Gemke dengan skor 15-21, 21-17, 19-21.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | aiyuke.com |
Komentar