BOLASPORT.COM - Kekalahan Daejeon JungKwanJang Red Sparks dalam pertandingan terkini Liga Voli Korea 2024-2025 menjadi hal mengejutkan.
Hasil minor kembali didapatkan Red Sparks ketika melakoni pertandingan lanjutan Liga Voli Korea 2024-2025 pada Rabu (27/11/2024) kemarin.
Tim besutan Ko Hee-jin itu gagal memanfaatkan momentum sebagai tuan rumah saat menjamu Gwangju AI Pepper Savings Bank.
Daejeon Chungmu Gymnasium menjadi saksi perjuangan Red Sparks yang berakhir pilu usai kalah dengan skor 1-3 (16-25, 25-17, 23-25, 20-25).
Hasil ini tentu mengejutkan karena Red Sparks turun dengan kekuatan terbaik dengan adanya Megawati Hangestri Pertiwi di lini serang.
Pemain asal Jember, Jawa Timur itu menorehkan 18 poin sepanjang laga ini dengan tingkat keberhasilan serangan mencapai 32,6 persen.
Daya gedor tim berjuluk Red Force itu terasa kurang meski mereka juga masih memiliki Vanja Bukilic yang memberikan kontribusi 24 angka.
Dengan kekalahan ini, Red Sparks kembali terjebak dalam trend negatifnya setelah sempat mengakhirinya melalui kemenangan atas GS Caltex Seoul KIXX.
Tak hanya itu saja, hasil pahit ini juga membuat Red Sparks semakin sulit untuk merangsek ke zona playoff Liga Voli Korea 2024-2025.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Naver.com |
Komentar