"Dan saya melihat ketika pertandingan menjadi lebih sulit, dia meningkatkan level performanya."
"Ronaldo, ketika Anda kalah, dia punya nyali, apa pun yang terjadi, untuk mencoba meraih kemenangan."
"Menembak dari mana saja untuk memimpin tim meraih kemenangan. Dan itu tidak mudah dilakukan oleh banyak pemain."
"Saya senang bermain bersamanya karena bekerja bersamanya dan melihatnya setiap hari, dengan detail-detail kecil, sangatlah menyenangkan," pungkas mantan kapten Timnas Italia itu.
Baca Juga: Mo Salah Bisa Jadi Rekan Setim Lionel Messi Musim Depan, Inter Miami Siapkan Gaji Fantastis
Chiellini dan Ronaldo sendiri pernah bermain bersama selama tiga tahun di Juventus pada medio 2018 hingga 2021.
Cristiano Ronaldo pergi lebih dulu untuk kembali ke Manchester United pada musim panas 2021.
Adapun Chiellini memilih pindah ke Los Angeles FC setelah kontraknya habis di Juventus.
Ia telah membela Juventus selama 17 tahun dari 2005 hingga 2022.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Talksport.com |
Komentar