Hanya saja perjalanan mereka tidak akan berjalan mudah.
Laga berat sudah menunggu mereka dengan duel kontra Arsenal di pekan ke-14.
Kali ini Man United bakal bertindak sebagai tamu saat bertandang ke Emirates Stadium, markas Arsenal.
Kick-off dijadwalkan bergulir pada Rabu (4/12/2024) atau Kamis pukul 03.15 WIB.
Laga ini bisa jadi adalah ujian bagi Ruben Amorim selaku nakhoda Man United mengingat laga kontra Arsenal adalah laga big match perdananya.
Baca Juga: Liverpool Tak Sopan, Pemain Sekelas Mo Salah Harusnya Dapat Penghormatan Lebih Layak
Amorim menyadari benar kekuatan yang dimiliki oleh The Gunners saat ini.
Dengan rentang waktu yang pendek untuk istirahat, laga nanti diyakini akan menjadi ujian yang berat baginya.
Oleh karena itu, Amorim sudah memikirkan strategi yang tepat bagi anak asuhnya saat berduel dengan armada milik Mikel Arteta.
"Untuk menghadapi Arsenal, sangat penting tampil berani," ucap Amorim, dikutip BolaSport.com dari Tuttomercatoweb.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Tuttomercatoweb.it |
Komentar