"Saya pikir para pemain lebih frustrasi daripada masalah taktis," kata Yeum, dilansir dari TheSpike.
"Saya pikir kepercayaan antara pelatih dan pemain semakin tumbuh."
"Kami juga ingin menunjukkan itu dengan performa di lapangan, tapi saya pikir kami bisa mengatasinya dengan baik," imbuhnya.
Tidak berhenti sampai di situ saja, Red Sparks kembali tampil sempurna dalam laga terakhir putaran kedua belum lama ini.
Tampil di kandang sendiri, Megawati dan kolega mampu mengalahkan Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass dengan skor telak juga 3-0.
Hasil dua kemenangan beruntun yang sudah didapatkan sejauh ini membuat Ko Hee-jin selaku juru taktik merasa sedikit lega.
Pria berusia 44 tahun itu langsung mengutarakan sikap respeknya kepada para pemain setelah timnya mengalahkan juara Liga Voli Korea 2022-2023 tersebut.
Rasa terima kasih langsung keluar dari bibir Ko Hee-jin setelah Red Sparks kembali mendapatkan poin sempurna melalui straight set.
"Saya berterima kasih kepada para pemain atas kemenangan 3-0 ini," kata Ko Hee-jin, dikutip BolaSport.com dari MKSports.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | thespike.co.kr |
Komentar