Jonatan harus menunda keinginan bertemu Axelsen setelah pada final China Masters 2024 gagal berduel karena Axelsen disingkirkan Antonsen pada semifinal.
Sebelumnya Jonatan mengungkapkan keinginan untuk berjumpa Axelsen pada BWF World Tour Finals setelah terakhir kali berjumpa pada 2023.
Akan ada banyak rasa ingin tahu seputar performa Shi Yu Qi. Shi adalah juara pada 2018 dan runner-up tahun lalu yang performanya agak tidak menentu.
Shi tampil sensasional sepanjang paruh pertama musim, mencapai tiga final berturut-turut dan memenangkan French Open dan India Open 2024.
Ia menuju Olimpiade Paris 2024 sebagai pesaing kuat dengan kemenangan pada Singapore Open dan India Open 2024.
Namun, tunggal putra nomor satu dunia itu mengalami kekalahan pada perempat final Olimpiade Paris 2024 dari Kunlavut Vitidsarn (Thailand). Sejak itu dia belum menyentuh lagi podium juara,
Namun, Shi mungkin bertekad untuk mendapatkan kembali sentuhan kemenangannya di depan para penggemar tuan rumah.
Juara dunia Vitidsarn belum benar-benar tancap gas sejak memenangkan gelar juara dunia tahun lalu. Ia memenangkan satu gelar tahun ini yaki Korea Masters 2024 dan akan membuktikan kemampuannya sebelum musim berakhir.
Pesaing lainnya Kodai Naraoka, Lee Zii Jia, dan Chou Tien Chen tampil gemilang sepanjang musim,dan mereka semua mampu mengalahkan nama-nama yang lebih difavoritkan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar